DEMANDA

Contoh, Jenis Barang, Hingga Tips Mengirim Paket

https://www.freepik.com/free-vector/delivery-service-with-masks-concept_7607419.htm#query=paket&from_query=kirim%20paket&position=5&from_view=search

Contoh Pengiriman Paket - Kamu mau kirim barang ke saudara, teman, kerabat, atau kenalanmu yang jarak lokasinya cukup jauh darimu? Kamu pastinya nggak mungkin dong pergi kesana sendiri hanya untuk mengirim barang tersebut? Terlebih kalau kamu sibuk dan tidak sempat melakukannya.

Tenang! Untuk mengatasi masalah ini kamu bisa mengirim barang tersebut melalui berbagai jasa pengiriman paket.

Jasa pengiriman paket atau yang lebih dikenal sebagai jasa ekspedisi adalah suatu perusahaan yang melayani pengiriman paket ke berbagai tujuan, baik dalam kota, luar kota, luar pulau, bahkan ke luar negeri sekalipun. Semakin jauh jaraknya, semakin besar bobot barang, dan semakin besar ukurannya maka ongkos kirimnya juga akan semakin besar. Jadi, kamu perlu mempertimbangkannya dengan baik sebelum mulai mengirim paketmu.

Baca juga : Pengertian, Tujuan, Kelebihan dan Kekurangan Metode Agile

Barang Apa Saja yang Bisa Dikirim Menggunakan Jasa Ekspedisi?

https://img.freepik.com/free-vector/isometric-postal-parcels-mails_33099-720.jpg?size=626&ext=jpg&ga=GA1.2.1611342594.1654247670  

Berikut ini ada beberapa jenis barang yang boleh dikirim melalui jasa ekspedisi :

  • Produk Fashion & Apparel

Contohnya saja : celana, jaket, kaos, sepatu, aksesoris fashion lainnya. Semua barang ini bisa kamu kirim melalui jasa ekspedisi lho.

  • Barang Elektronik

Barang-barang elektronik seperti Smartphone, TV, Laptop, Tablet, PC, Kulkas, Mesin Cuci, dan lain sebagainya juga bisa kamu kirimkan menggunakan jasa ekspedisi lho. Namun, untuk memastikan keamanan barang tersebut kamu harus mengisinya dengan baik (menggunakan kardus dan juga kayu) agar barang tersebut tidak rusak ketika terbentur nantinya. Selain itu berikan noted atau catatan pada kurirnya ya agar lebih berhati-hati ketika mengirimkan barang tersebut.

Baca juga : Pengertian, Konsep, Tujuan, Manfaat dan Contoh Marketing Mix

  • Kosmetik

Barang kosmetik seperti bedak, maskara, eyeliner, skincare, krim wajah, produk perawatan tubuh, lipstik, dan lain sebagainya juga bisa kamu kirimkan menggunakan jasa ekspedisi.

  • Otomotif

Sparepart kendaraan, dan bahkan motor atau mobil sebenarnya juga bisa kamu kirimkan menggunakan jasa ekspedisi lho. Namun, tidak semua jasa ekspedisi menyediakan layanan ini, jadi kamu harus konfirmasi lebih dulu ya. Selain itu, ongkirnya sendiri cukup mahal.

Baca juga : Cara Membuat Situs Web Profesional dengan Mudah dan Praktis

  • Makanan dan minuman

Makanan minuman yang awet dan memiliki masa penyimpanan yang panjang juga bisa kamu paketkan lho. Contohnya : beras, sembako (seperti minyak, tepung, kecap, saos, dan sebagainya), minuman botol atau kemasan juga bisa kamu kirimkan. Hanya saja, kamu harus memperhatikan packingan paketmu supaya barang tidak rusak sampai tujuan. 

Oh iya, kamu tidak disarankan memaketkan makanan dan minuman yang mudah busuk seperti kue dsb. Perjalanan paketmu mungkin memerlukan waktu berhari-hari jadi yang pasti makanan tersebut akan busuk duluan sebelum sampai tujuan.

  • Furniture

Contoh produk furniture tersebut adalah meja, lemari, kursi, dan lainnya. Karena ukurannya yang besar maka pengirimannya juga pasti membutuhkan kendaraan besar seperti truk atau kontainer.

Itulah beberapa Contoh Pengiriman Paket via jasa ekspedisi.

Baca juga : Pengertian, Sejarah dan Perkembangan Blog Pribadi

Tips Memilih Jasa Pengiriman Paket Terbaik

https://img.freepik.com/free-photo/medium-shot-delivery-man-holding-pack_23-2149103439.jpg?size=626&ext=jpg&ga=GA1.2.1611342594.1654247670

 

Contoh Pengiriman Paket – ada banyak sekali jasa pengiriman paket yang bisa kamu pilih. Nah, berikut ini ada beberapa tips memilih jasa ekspedisi yang paling sesuai untukmu :

  • Tarif

Yang pertama ada tarif, setiap perusahaan ekspedisi memiliki ketentuan tarif yang berbeda. Untuk membandingkan antara tarif layanan kurir satu dengan lainnya, kamu bisa mengunjungi beberapa situs yang otomatis bisa memberikan perkiraan tentang tarif tiap ekspedisi. 

Contohnya adalah situs Rajaongkir, situs tersebut akan memberikan informasi seputar ongkos kirim dari berbagai jasa kurir di Indonesia. Dengan situs ini, kamu nggak perlu mengecek tarif tiap ekspedisi satu per satu. Jadi, kamu bisa lebih hemat waktu dan tenaga.

  • Kualitas pelayanan

Kedua, pilihlah jasa ekspedisi yang pelayanannya berkualitas. Meskipun harganya murah, tapi kalau pelayanannya buruk maka akan lebih baik kalau kamu memilih jasa ekspedisi lainnya. Kamu pastinya menginginkan paketmu sampai di tujuan dengan aman bukan?

Jangan sampai nih, ketika sampai di tujuan paketmu malah rusak, penyok, atau bahkan hilang. Untuk mengetahui kualitas dari suatu layanan ekspedisi sendiri bisa kamu peroleh dari pengalaman (setelah kamu melakukan beberapa pengiriman) atau kamu juga bisa mengetahuinya dari review-review yang ditinggalkan pengguna sebelumnya di internet.

Baca juga : Cara Kirim dan Tips Mengemas Paket Via Ekspedisi

  • Daerah pengiriman

Ada beberapa ekspedisi yang hanya khusus melayani pengiriman di daerah tertentu. Contoh, khusus pulau jawa dan sebagainya. Nah, kalau kamu adalah pemilik olshop dan pelanggan berasal dari berbagai daerah di seluruh Indonesia maka kamu harus memilih layanan ekspedisi yang menjangkau seluruh Indonesia juga.

  • Layanan lainnya

Contoh, fasilitas jemput paket. Kamu yang punya olshop dan tiap harinya mengirimkan belasan sampai puluhan paket mungkin bisa mencoba fasilitas tambahan ini. Tujuannya, agar kamu nggak bolak-balik pergi ke ekspedisi tersebut.

Baca juga : Cara Kirim dan Tips Mengemas Paket Via Ekspedisi

  • Sesuaikan dengan kebutuhan

Kalau paket-paket yang kamu kirimkan dimensi dan bobotnya kecil serta tujuannya adalah ke beberapa daerah di Indonesia yang cukup luas. Maka, kamu bisa menggunakan jasa ekspedisi seperti JNE, Sicepat, TIKI, J&T dan sejenisnya. 

Namun, jika paket yang kamu kirimkan dimensinya besar yang dikemas dalam dus besar, ball, atau kemasan lainnya yang dimensi ukurannya besar maka akan lebih baik kalau kamu menggunakan jasa cargo saja agar biaya pengirimannya bisa jauh lebih murah. Contoh jasa kargo yang bisa kamu gunakan adalah Kobra Cargo dan Indah Cargo.

  • Pilihlah jasa pengiriman yang tercover asuransi

Kamu bisa memilih jasa ekspedisi yang menyertakan asuransi dalam pengiriman barangnya untuk jenis-jenis barang yang memiliki nilai yang cukup tinggi. Contoh : Barang elektronik atau suatu kendaraan tertentu.

Baca juga : Cara Kirim dan Rekomendasi Jasa Kirim Paket ke Luar Negeri

Rekomendasi Jasa Ekspedisi Populer di Indonesia

J&T

Mulai beroperasi pada 20 Agustus 2015. Beberapa kelebihan J & T :

  • Memiliki sistem tracking paket.

  • Menjangkau semua wilayah di Indonesia, semuanya dilakukan langsung tanpa perantara.

  • Tidak ada libur/pengiriman dilakukan non-stop.

Baca juga : Pengertian, Fungsi, Manfaat dan Jenis Spanduk

JNE

JNE ini sudah berdiri semenjak 26 November 1990. Sebagai perusahaan yang telah berdiri selama puluhan tahun, JNE tentunya sudah memiliki banyak sekali pengalaman sehingga kualitas pelayanannya tidak perlu diragukan lagi.

Kelebihan JNE :  

  • Ada layanan customer service yang responsif.

  • Jam operasional panjang.

  • Memiliki banyak sekali kantor operasional yang tersebar di beberapa daerah sehingga memudahkan konsumen menjangkaunya.

  • Ada garansi untuk paket jenis tertentu.

  • Melayani jasa pengiriman dokumen.

  • Ada sistem tracking yang baik.

Baca juga : Pengertian Open Order, Cash On Delivery dan Tips Membeli Barang Secara Online

Sicepat Express

Telah berdiri semenjak tahun 2014. Beberapa kelebihan yang dimilikinya :

  • Menyediakan layanan jemput barang.

  • Ada fitur resi digital untuk memudahkan proses pemantauan barang selama pengiriman.

  • Ada layanan COD dan Sicepat Syariah.

PT Pos Indonesia

Adalah salah satu BUMN Indonesia yang sudah berdiri cukup lama. Beberapa kelebihan Pos Indonesia adalah :

  • Memiliki jangkauan yang sangat luas, bahkan sampai ke lokasi terpencil di Indonesia. Mencakup 100% wilayah kabupaten/kota di Indonesia., 100% wilayah kecamatan di Indonesia, 42% persen wilayah kelurahan/desa dan 940 lokasi transmigrasi terpencil di Indonesia.

  • Ada layanan online yang mempermudah Anda.

  • Dan lain sebagainya.

 Baca juga : Pengertian, Kelebihan, Kekurangan, Hingga Cara Mendesain Flyer

 

Referensi :

https://kargo.tech/blog/5-layanan-kurir-terbaik-untuk-layanan-paket-di-indonesia/

https://www.kreditpintar.com/education/cara-kirim-paket

https://insancargo.co.id/news/read/28/8-Jenis-Barang-yang-Bisa-Dikirim-Menggunakan-Ekspedisi-Jakarta-Lombok

https://lestarijayaraya.com/jenis-barang-yang-dapat-dikirim-jasa-ekspedisi/