Cara Memulai Bisnis Online, Tips, Hingga Rekomendasi 25 Produk Cocok untuk Bisnis Online

19 Feb 2022 14:28

25 produk jualan online

Bisnis online merupakan kegiatan menjual barang atau jasa melalui jaringan internet. Bisnis online berpromosi menggunakan media online seperti, media sosial, aplikasi berjualan online, website, dan lain sebagainya. Untuk bertransaksi melalui bisnis online anda perlu mempunyai saldo agar memudahkan untuk bertransaksi online. Jika kalian tidak mempunyai saldo jangan khawatir, ansa bisa membayarnya melalui sistem COD (Cash Of Delivery). COD adalah sistem pembayaran dengan menerima barang dulu kemudian membayarnya di rumah. Yang terpenting dalam bisnis online adalah sebuah kejujuran. Karena pembeli mempercayai anda sepenuhnya untuk membeli barang atau jasa yang anda sediakan melalui online. Berbeda dengan Bisnis offline pembeli akan datang langsung ke anda untuk melihat barang atau jasa dan jika cocok pembeli tersebut akan membayar. 

Memulai bisnis online tidaklah semudah yang kita bayangkan, banyaknya kompetitor menimbulkan ketatnya persaingan dengan kompetitor – kompetitor lain. Persaingan yang ketat juga membutuhkan banyak cara untuk belomba – lomba memiliki nilai barang atau jasa yang berkualitas, sehingga bisa mengimbangi persaingan bisnis. Ada beberapa cara yang bisa anda terapkan saat ingin memulai bisnis online, berikut caramya: 

1. Analisis kebutuhan pasar

Hal pertama yang harus dilakukan oleh seorang pebisnis adalah menganalisis kebutuhan masyarakat. Dengan memikirkan hal ini menjadikan usaha anda lebih lancar dan memudahkan menargetkan target pasar. Misalnya disuatu kelompok masyarakat mengalami gangguan penyakit organ dalam. Meminum air putih  adalah salah satu bentuk rutinitas yang sehat untuk tubuh. Anda mencoba mencari solusi untuk menciptakan mesin atau alat yang bisa membuat air putih biasa menjadi air yang lebih sehat yaitu air alkali. Air alkali adalah air yang dihasilkan oleh mesin pengion air, yaitu peralatan rumah yang diklaim dapat meningkatkan pH air minum dengan metode elektrolisis untuk memisahkan air menjadi komponen asam dan basa. Mengonsumsi air alkali disebut bisa membantu mengatasi berbagai masalah kesehatan, seperti penyakit darah tinggi, diabetes, kolesterol tinggi, hingga kanker. Selain itu, mengganti air minum dengan air alkali disebut bisa membantu memperlambat proses penuaan tubuh

2. Tentukan konsumen produk anda

Setelah meenganalisis kebutuhan pasar anda bisa menentukan target kepada siapa produk ini dijual. Misalnya produk alat air sehat. Maka anda bisa menawarkan atau menjual produk tersebut ke orang yang bermasalah dengan kesehaatan tubuh.  Dengan begitu anda mempunyai target pasar yang jelas. 

3. Menganalisis kompetitor

Kompetitor adalah satu atau beberapa pesaing usaha yang mempunyai produk barang atau jasa yang sama dengan bisnis Anda. Mereka seringkali dianggap sebagai suatu tantangan atau risiko yang harus ditaklukan agar usaha yang dijalankan menjadi berhasil atau mendapatkan keuntungan. Anda bisa mengunjungi website kompetitor untuk mengetahui bagaimana mereka menjalankan bisnisnya 

4. Membuat analisis SWOT

Kepanjangan SWOT adalah Strengths, Weakness, Opportunities, dan Threats. Dengan kata lain, SWOT dapat diartikan sebagai analisis kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman yang digunakan untuk mengevaluasi perusahaan dan mengembangkan perencanaan strategis. Anda bisa menganalisis produk anda dengan produk yang sama dengan kompetitor lain. 

5. Tentukan nama produk

Brand name adalah salah satu unsur penting dalam branding, karena berperan sebagai identitas perusahaan. Penyematan nama pada sebuah usaha tidak hanya mempermudah konsumen membedakan produk perusahaan tapi juga memberikan pengaruh yang besar terhadap brand awareness. Jadi tentukan nama brand anda dengan membuatnya menjadi gampang diucapkan dan buat nama tersebut melekat di pikiran orang-orang.

6. Menentukan platform atau marketplace untuk menjual produk anda

Untuk menjual produk anda melalui online anda perlu membuat platform website khusus untuk menjual produk anda atau anda juga bisa menjualnya di marketplace (aplikasi untuk menjual online). 

7. Memberikan promosi dan membuat startegi penjualan

Buatlah strategi pemasaran agar produk anda dapat diketahui masyarakat. Fungsi strategi pemasaran adalah mengatur arah jalannya bisnis atau perusahaan. Tentunya, hal ini akan membantu koordinasi tim pemasaran lebih efektif sehingga akan mudah mencapai target. Meningkatkan motivasi untuk melihat masa depan bisnis yang tengah dijalankan. Selain itu anda harus melakukan promosi untuk produk anda melalui berbagai cara seperti memberi diskon, melakukan bundling, memperkenalkan produk anda melalui influencer, atau melakukan iklan di platform online. 

8. Mengelola keuangan dengan baik

Anda perlu mecatat pengeluaran dan pemasukan keuangan bisnis anda. Dan membuat rekening khusus untuk berbagai transaksi bisnis anda. 

9. Menganalisis kepuasan pelanggan

Setelah melakukan transaksi jual beli melalui online anda bisa meminta konsumen untuk menilai tingkat kepuasannya mengenai produk yang anda jual maupun tentang pelayanan anda ke para konsumen. 

10. Menyedian layanan aduan dan memberikan garansi

Sediakan layanan pengaduan jikalau produk anda ada yang bermasalah, sehingg konsumen  dapat menghubungi pihak anda dan melakukan sebuah kesepakatan entah itu dengan menukar barang atau memperbaiki produk. Sebelum itu anda juga harus memberi garansi agar memberikan hak pelanggan untuk meminta produsen menangani masalah apapun sesuai dengan persyaratan dan ketentuannya.

11. Memberi jasa antar barang

Jika produk anda rawan jika memakai jasa kurir seperti jasa umum pengantar barang anda bisa menyediakan jasa pengantar barang sendiri agar menjamin barang tidak rusak. 

12. Memberi penghargaan

Teruntuk pelanggan setia anda bisa memberi penghargaan berupa diskon, cashback, dan bonus-bonus yang lain. Yang fungsinya untuk menjaga pelanggan tetap. 

Marketplace adalah platform di mana penjual berkumpul dan bisa menjual barang atau jasa ke pelanggan meski tanpa bertemu secara fisik.Marketplace yang bisa membantu transaksi bisnis online anda adalah Shopee, Tokopedia, Blibli, Lazada, Olx, jd.id, Bukalapak, dan lain-lain. Anda juga bisa membuat website produk anda sendiri dan menjualnya di web tersebut. 

Baca juga : Wirausaha Adalah 

Cara bisnis online tanpa modal yang bisa anda lakukan:

1. Menjual kemampuan anda

Jika anda memiliki kemampuan andaa bisa menjualnya. Misal anda jago menggambar anda bisa membuka jasa comission dengan begitu anda bisa mendapatkan uang atas hobi yang anda bisa. Jika anda berbakat dalam menyanyi anda bisa melakukan cover lagu dan menguploadnya di youtube, dengan begitu jika viewers anda mumpuni anda bisa mendapat penghasilan dari youtube. 

2. Menjadi dropshipper

Dropship artinya sistem penjualan di mana penjual atau dropshipper hanya perlu memasarkan dan menjual barang milik pihak lain tanpa perlu membelinya terlebih dahulu (menyetok barang). Dengan begitu amda tidak perlu modal untuk membangun bisnis online. 

3. Menjadi vlogger

Anda bisa mengunggah keseharian anda menggunakan kamera, selanjutnya anda bisa mengedit video anda menjadi lebih rapi dan indah. Lalu anda bisa mengunggahnya di Youtube. Jika viewers amda mumpuni anda bisa mendapatkan uang dari youtube.

4. Menjadi penulis di sebuah platform 

Jika anda berbakat dalam membuat cerita, anda bisa membuat karangan cerita dan menulisnya dengan rapi lalu mengunggahnya di platform baca seperti wattpad, karyakasa, storial.co, jotterpad, penana, dan lain sebagainya. Jika pembaca anda banyak anda bisa memasukkan iklan dan mendapatkan uang dari platforn tersebut. 

5. Membuat portal berita

Anda bisa membuat dan menulis berita terkini di instagram. Jika anda memiliki followers yang banyak dan mempunya pengunjung yang banyak anda bisa membuat jasa endorse. Endorse adalah bentuk promosi sebuah barang atau jasa di media sosial. Endorse merupakan sebuah taktik bisnis yang dilakukan produsen, supaya produknya laris dibeli konsumen. 

TIPS sukses berbisnis online

1. Bersikap jujur dan sabar

Kuncci berjualan online adalah kejujuran, jika anda tidak jujur keepercayaan konsumen akan hilang, dan beralaih ke kompetitor yang lain. Mengirim produk sesuai gambar, tidak mengirim produk lain. Selain itu anda juga sabar menghadapi konsumen yang sering bertanya tentang produk anda. 

2. Foto produk yang menarik

Anda bisa menaruh foto produk yang bisa menarik pelanggan, jangan menaruh foto produk yang buram dan gelap. 

3. Menjelaskan secara rinci tentang produk di bagian deskripsi produk

Jelaskan secara rinci memgenai produk anda di kolom deskripsi. Bisa jugaa amda berikan cara menggunakan produk dan merawat produk.

4. Gratis ongkir

Ongkos kirim sering kali menjadi penghalang pelanggan uang ingin membeli produk kita. Ongkir yang mahal sering kali menjadikan calon konsumem mumdur. 

5. Memberikan harga yang terbaik

Beri harga terbaik produk anda yang sesuai dengan kualitas produk amda. Jangan berikan harga yang terlalu mahal untuk kualitas yang tidak seberapa. 

TIPS memilih produk yang cocok untuk dijual online:

1. Jual produk yang tidak pasaran

Agar bisnis anda memiliki kelebihan anda bisa menjual produk yang tidak pasaran. Contohnya anda menjuat karya seni bikinan anda sendiri kemudian dijual.

2. Memilih produk yang tidak mudah pecah

Produk yang mudah pecah saat pengantaran merupakan hal yang buruk karena konsumen maupun penjual akan durugikan. Tetapi jika anda ingin menjual profuk yang rawan pecah anda bisa menambah keamanan pengemasan produk. 

3. Pilih produk yang sedang trending

Agar lapak anda banyak pengunjung maka jualah produk yang sedang trending dimasa itu, tetapi kerugiannya anda memiliki banyak kompetitor yang menjual produk sama persis.

Berikut ini contoh 25 produk yang cocok untuk berbisnis online:

1. Pakaian

Pakaian adalah kebutuhan sehari-hari yaang harus kita kenakan. Anda bisa menjual baju, celana, sepatu, pakaian dalam dan lain sebagainya.

2. Make up

Make up berfungsi untuk merias wajah. Terutama wanita, mereka sering merias wajah menggunakan make up tak jarang make up meraka habis dan membeli lagi. Amda bisa menjual make up

3. Body care

Perawatan tubuh sangat penting bagi tubuh, untuk menjaga warna kulit agar tidak belang, menutrisi kulit dan sebagainya. Anda bisa menjual produk body care. 

4. Skincare

Seehari hari skincare digunakan untuk merawat kulit wajah, untuk menghilangkan minya, mengecilkan pori – pori dan lain lain. Anda bisa menjual produk skincare.

5. Alat tulis

Alat tulis banyak digunakan oleh semua kalangan masyarakat. Anda bisa menjual alat tulis untuk membuat pasar anda luas.

6. Aksesoris

Aksesoris seperti kalung, gelang, cicin adalah suatuyang digunakaan untuk memperindah penampilan. Anda bisa menjual aksesosoris unik dan berkualitas.

7. Tas 

Anda bisa meenjual tas dengan keunikan sendiri seperti tas yang anti air dan tas yang multifungsi. 

8. Buku Bacaan

Anda bisa menjual novel dan buku pelajaran. Buku novel dimasa kini memiliki peminat yang banyak.

9. Alat solat

Mukenah, sarung, Al-Quran, tasbih dan sebagaianya adalah alat solat yang bisa anda jual. 

10. Frozen food

Amda bisa menjual makanan yang sudah dibekukan karena memiliki expired yang lebih lama dibamding makanan basah. Contoh frozen food adalah cireng, sosis, nugget, pentol, dan sebagainya.

11. Mainan

Anda bisa meenjual mainan yang sedang tren di masa kini seperti slime, squishy, spinner, boneka, dan sebagainya.

12. Perlengkapan kucing

Jualah perlengkapam kucing seperti kalung dengan nama, baju kucing, makanan kucing, dan sebagainya. 

13. Alat dapur

Anda mungkin bisaa menjual perlengkapan dapur seperti alat penggorengan dan perlengkapan dapur.

14. Perlengkapan kamar mandi

Tidak ada ruginya jika kalian menjual perlengkapan kamar mandi seperti, pasta gigi, sampo, sabun, handuk, sikat gigi, dan sebagainya

15. Perlengkapan bayi

Anda bisa menjual kain untuk menggendong bayi, baju bayi, alat mandi bayi, dan sebagainya.

16. Gadget

Kalian akan memdapatkan keuntungan besar jika menjual gadget seperti, laptop, handphone, PC, iPad, kamera, headphone, dan sebagainya. 

17. Barang unik dan lucu

Menjual barang unik dan lucu juga meempunyai banyak peminat, contohnya lampu tidur yang unik dan lucu, aksesoris rumah yang lucu.

18. Aksesoris handphone

Anda bisa menjual casing handphone, dan anda bisa menjual casing handphone yang bisa custom. 

19. Lilin aroma theraphy

Lilin aroma terapi digunakan untuk menenangkan pikiran dan tubuh, dan juga visa digunakan untuk wewangian. Anda bisa menjual dengan berbagai varian wangi.

20. Barang portable

Barang portable memudahkan pengguna untuk menggunakan sesuatu, contohnya powebank, tempat makan portabel, meja portable, dan sebagainya.

21. Lukisan

Anda biisa menjual lukisan yang anda gambar sendiri. Biarlah konsumen bisa meng-custom lulisan apa yang diinginkannya. 

22. Jual aplikasi berlangganan premium

Anda bisa menjual aplikasi premium spotify, netflix, viu, disney+, dan aplikasi semcamnya.

23. Parfume

Jualah parfume yang memiliki wangi yang menyegarkan dan tahan lama.

24. Jasa tutor sebagai pengajar

Anda bisa meembuka bisnis online dengan menjadikan anda sebagai tutor pengajar, anda menjual jasa.

25. Merchandise Kpop

Kpop dimasa kini digandrungi di berbagai kalangan remaja dan dewasa, tak jarang mereka membeli merch kpop untuk koleksi pribadi.

 

Mau buka toko online anti ribet? Yuk join di demanda.id  sekarang juga!

Dengan Demanda, kamu bisa memiliki bisnis online kamu sendiri. Kamu bisa menjadi reseller atau dropshipper yang barangnya DISIAPIN, DIBUNGKUSIN, & DIKIRIMIN ke pelanggan kamu ATAS NAMA KAMU! Modal terbatas? Jangan khawatir, modal untuk berjualan di Demanda adalah 0 rupiah alias GRATIS. Yuk gabung sekarang dan dapatkan uang tambahan jutaan rupiah perbulan!

Download app-nya sekarang!

google play iconc2